Tanpa ada niat Menjelek-jelekan merek motor manapun, Kali ini kita akan flashback mengenai dunia per otomotifan di Indonesia. Daya beli masyarakat yang besar membuat perusahaan sepeda motor saling berlomba untuk menjadi yang terbaik dan dipercaya oleh masyarakat. Saking banyaknya produksi/perakitan kendaraan bermotor di Indonesia, tidak sedikit motor yang ngangkrak tidak terpakai alias nganggur karena gagal jual. Hal ini terjadi Karena semakin kuatnya persaingan antar perusahaan sehingga mampu memunculkan sebuah karya terbaru yang lebih baik, unggul dan digemari oleh banyak masyarakat. Berikut ini ada beberapa kendaraan bermotor yang bisa dikatakan gagal jual, tidak sesuai target penjualan atau dan semacamnya yang beredar dipasaran Indonesia.
1. Honda CS1
Motor yang diluncurkan pada tahun 2008 ini memang dianggap kurang menjual di pasaran. Karena body yang kurang elegan membuat peminat Honda CS1 tidak banyak diminati oleh kebanyakan orang di Indonesia. Perbedaan yang sangat mencolok jika dibandingkan dengan angka penjualan Honda Beat atau Vario yang berhasil mencatatkan angka jutaan unit sepanjang tahun.
2. Yamaha Tiara J 120
Yamaha Tiara J 120 adalah salah satu dari jajaran Ayago Legendaris yang pernah hadir di Indonesia. Berbeda dengan Honda Nova Dash yang kala itu tidak disupport Honda, Yamaha Tiara justru masuk ke Indonesia secara resmi melalui YMKI (Yamaha Motor Kencana Indonesia). Mungkin ini awal terbentuknya satria fu.
3. Yamaha Lexam
Yamaha Lexam motor model baru yang diluncurkan pada oktober tahun 2011. Dilengkapi YCAT (Yamaha Compact Automatic Transmission), memungkinkan pengguna dapat melakukan perjalanan yang mulus, meningkatkan kenyamanan, dan desain body sporty dan dinamis. Namun meskipun demikian peminatnya tidaklah banyak.
4. Yamaha Force F1
Merupakan Motor bebek Yamaha yang hadir dengan desain bodi yang ramping dan aerodinamis dipadukan dengan lampu utama dan sein yang tajam dan terang yang menjadikan mengendara lebih mantap dan gaya. Namun Peminatnya tetap saja sedikit.
5. Yamaha 125z R
Yamaha 125z R pertama hadir di Indonesia pada tahun 2000an. Yamaha 125z R disegani di lintasan balap kala itu, bahkan dijamanya masih banyak dipakai di arena drag bike nasional Indonesia yang membuat harga bekasnya menjadi melambung tinggi.
6. Suzuki Spin
Suzuki Spin adalah skuter otomatis produksi dari Suzuki Indomobil di Indonesia. Sepeda motor ini diluncurkan pada tahun 2006. Perilisannya untuk mengantisipasi makin populernya skuter otomatis di pasar sepeda motor Indonesia. Suzuki Spin dihentikan produksinya pada tahun 2011 dan digantikan oleh Suzuki Nex. Suzuki Spin bersaing dengan Yamaha Mio, Yamaha Nouvo, dan Honda Vario.
7. Suzuki RK Cool 110
Suzuki RK Cool 110 dirilis pada tahun 2002, lebih dari 10 tahun lamanya akhirnya secara historis Suzuki kembali menjual motor bebek suspensi depan sport yang sering disebut ‘Ayam Jago’. Tentunya ini adalah jawaban Suzuki terhadap Yamaha dan Honda yang pada saat itu mengisi celah pasar bebek sport di Indonesia. Dibandrol dengan harga 17.500.000 rupiah off the road motor CBU ( Completely Built Up ) asal Thailand ini bisa di-indent di dealer resmi Suzuki.
8. Suzuki Arashi 125
Suzuki Arashi 125 adalah sepeda motor bebek sport buatan PT. Suzuki Indomobil Sales yang dilaunching di Jakarta pada akhir Maret 2006, dengan tagline My Style! acara launching dilangsungkan di Plaza Barat, Gelora Bung Karno pada tanggal 25 Maret 2006. Suzuki Arashi pun tutup usia pada tahun 2009. Hasil akhir penjualan Arashi yang tidak baik ini seolah-olah menunjukan selera konsumen Indonesia yang masih belum puas dengan produk yang mereka buat.
9. Kawasaki Edge
Motor kelas bebek manual ini diklaim oleh PT KMI memiliki mesin 4 tak 112 cc tapi punya invoasi baru dengan konsep dan desain yang Radical (ekstrim), Sharp (nyata) dan Edgy (tajam). Oleh sebab itu motor ini diberi nama ‘Edge’ yang punya arti tajam bagaikan pisau pedangnya Ninja.
10. Honda Revo AT
Honda revo matic adalah sepeda motor varian baru yang dikeluarkan AHM. Sepeda motor ini berjenis cub baru yang mempunyai tipe transmisi otomatis. Dibekali mesin 110 cc sama dengan Honda Wave AT yang ada di Thailand, sebenarnya nyaris tidak ada yang berbeda dari bebek matic ini, yaitu mesin yang mempunyai tipe transmisi dan menggunakan teknologi CV-matik. Artinya, motor ini dilengkapi transmisi otomatis mirip skuter matik, seperti vario dan beat, tapi mempunyai bodi khas motor tipe bebek.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar